Sebulan Stok Vaksin Kosong di Kalsel, 6.825 Vial Vaksin Pfizer Akhirnya Datang
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Stok vaksin Covid-19 di sejumlah wilayah di Kalimantan Selatan (Kalsel) kosong dalam satu bulan terakhir. Saat ini, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kalsel memastikan kekosongan vaksin sudah mulai teratasi. Provinsi Kalsel mendapat ribuan vial kiriman vaksin dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI. Ribuan vaksin tersebut langsung dibagikan kepada 13 kabupaten/kota se Kalsel di Instalasi Farmasi Kalsel di Jalan A Yani KM 21, Liang Anggang, Kota Banjarbaru. Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinkes Kalsel, Syahriani Nor mengatakan, Provinsi Kalsel mendapatkan ribuan vial vaksin Pfizer dari Kemenkes RI. Baca juga: 4 Fraksi DPRD Tanbu Setujui Raperda RAPBD 2023, DAK Tanbu Salah Satu Terbesar di Kalsel “Vaksin Pfizer ada 6.825 vial, yang mulai hari ini sudah didistribuskan ke 13 kabupaten/kota,” katanya, Selasa (1/11/2022) siang. Dijelaskannya, pembagian vaksin ini berdasarkan besarnya sasaran vaksinasi di kabupaten/kota